Andi Iwan Tekankan Pemenuhan Fasilitas Kesehatan dan Pendidikan di IKN

04-07-2024 / KOMISI V
Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras dalam foto bersama usai Kunjungan Kerja Spesifik ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (2/7/2024). Foto: Eko/vel

PARLEMENTARIA, Penajam Paser Utara - Fasilitas kesehatan dan pendidikan sangat penting karena keduanya merupakan pilar utama dalam pembangunan manusia dan masyarakat. Akses ke layanan kesehatan yang baik memastikan bahwa masyarakat tetap sehat dan produktif. Pendidikan memberikan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk mendapatkan pekerjaan dan meningkatkan taraf hidup. Keduanya saling berhubungan dan krusial untuk mencapai pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.


Dalam Kunjungan Kerja Spesifik ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (2/7/2024) Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras menekankan pentingnya pemenuhan fasilitas kesehatan dan pendidikan. Dia melihat progres pembangunan di IKN belum menunjukan adanya pembangunan dua layanan krusial tersebut, fasilitas kesehatan dan pendidikan.


"Jadi kita melihat bagaimana supaya pemukiman dan fasilitas umum lainya agar supaya dapat terpenuhi. Apalagi masyarakat dan pejabat akan berpindah ke IKN, tentunya fasilitas kesehatan dan pendidikan harus terpenuhi. Namun itu sepertinya belum nampak dalam pembangunan di IKN ini. Layanan kesehatan dan pendidikan harus lebih maksimal," papar Iwan Aras.


Meskipun demikian dia menilai progres pembangunan IKN sudah cukup baik. "Sebenarnya kalau kita lihat progresnya cukup menggembirakan, namun kemudian ada banyak hal, tidak hanya sebatas jalan tol ini saja, ada infrastruktur lainya yang perlu kita pertimbangkan ke depan, agar supaya wilayah IKN ini memberikan multiplier effect terhadap masyarakat di sekitarnya," jelas Iwan.

 

Menurutnya pembangunan IKN harus memberikan dampak sosial yang positif bagi masyarakat sekitar dan memberikan manfaat pertumbuhan ekonomi. "Pembangunan IKN harus memberikan dampak sosial dan ekonomi. Kesiapan untuk menyambut HUT RI yang akan datang saya kira secara infrastruktur masih kurang maksimal. Namun semangat kita, bagaimana agar IKN ini bisa terwujud dengan fasilitas yang memadai. Salah satu semangat dan motivasi kita adalah perayaan HUT RI," ungkap Iwan.


Dalam Kunspek ini, Komisi V didampingi oleh Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Rachman Arief Dienaputra, selama perjalanan dari Balikpapan ke IKN rombongan juga meninjau pembangunan Jalan Tol Akses IKN guna mengejar target fungsional menjelang upacara HUT RI mendatang. Peninjauan itu dilakukan bersama dengan rombongan Komisi V DPR RI di Seksi Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang (Tol 5A).


Jalan akses IKN sepanjang 27 KM akan terhubung dengan Jalan Tol Balikpapan -Samarinda (Balsam) di KM 8 Kariangau. Dengan terhubungnya dua ruas jalan bebas hambatan ini, pengguna tidak perlu melewati Tol Balsam hingga KM 33, melainkan langsung menuju Sepaku dan masuk ke IKN Nusantara. Waktu yang dibutuhkan untuk menempuh perjalanan menuju IKN Nusantara diperkirakan mencapai 71 menit. Akses Jalan Tol ini nantinya akan digunakan untuk kegiatan upacara 17 Agustus 2024. (ssb/aha)

BERITA TERKAIT
Reni Astuti Desak Pemerintah Segera Investigasi Menyeluruh Kecelakaan di Tol Pandaan Malang
26-12-2024 / KOMISI V
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota Komisi V DPR RI Reni Astuti mendesak Pemerintah untuk segera melakukan investigasi menyeluruh terkait kecelakaan lalu...
RI Dilanda Cuaca Ekstrem, Komisi V Ingatkan Agar Infrastruktur Kebencanaan Ditingkatkan
12-12-2024 / KOMISI V
PARLEMENTARIA, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras menyoroti cuaca ekstrem yang tengah melanda sejumlah...
Komisi V Minta Perpanjangan Runway Bandara Siboru di Kabupaten Fakfak
11-12-2024 / KOMISI V
PARLEMENTARIA, Fakfak – Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Ridwan Bae, menyoroti beberapa aspek penting terkait infrastruktur di Bandara Siboru,...
Pembangunan Bandara Siboru Dukung Proyek Strategis Nasional di Kabupaten Fakfak, Papua Barat
11-12-2024 / KOMISI V
PARLEMENTARIA, Fakfak – Anggota Komisi V DPR RI, Zigo Rolanda, mengungkapkan bahwa pembangunan jalan baru dari ibu kota Fakfak, Papua...